Berdasarkan hasil pengetesan, sy mendapatkan partisi 24 dan 25 sebagai partisi boot dan recovery utk hape Redmi 1S ini. Bagaimana cara membackupnya? Caranya sbb:
- Jalankan Terminal Emulator. Ketik dan enter "su".
- Ketik dan enter "dd if=/dev/block/mmcblk0p24 of=/storage/sdcard1/boot.img" untuk membackup partisi 24 sebagai boot.img dan disimpan di sdcard.
- Ketik dan enter "dd if=/dev/block/mmcblk0p25 of=/storage/sdcard1/recovery.img" untuk membackup partisi 25 sebagai recovery.img dan disimpan di sdcard.
- Silahkan simpan kedua file tsb, krn kalo anda suka bongkar2 boot.img dan recovery.img, mungkin sewaktu2 anda butuh backupannya.
Nah, lalu bagaimana cara menginstall kembali file backupan tsb. Atau menginstall kembali file hasil modifikasi. Jawabnya tinggal dibalikkan saja prosesnya. Caranya sbb:
- Jalankan Terminal Emulator. Ketik dan enter "su".
- Ketik dan enter "dd if=/storage/sdcard1/boot.img of=/dev/block/mmcblk0p24" untuk menginstall boot.img dari sdcard ke partisi 24.
- Ketik dan enter "dd if=/storage/sdcard1/recovery.img of=/dev/block/mmcblk0p25" untuk menginstall boot.img dari sdcard ke partisi 25.
- Sesuaikan nama file yg akan di flash dengan perintah diatas, atau anda bisa rename nama file agar sesuai dengan skrip diatas. Silahkan berkreasi.
Kalo anda males melakukannya dan butuh filenya aja. Ambil disini.
Selanjutnya mungkin akan saya bikin tutorial flashing via fastboot. Kalo lagi gak males ^_^
Selamat mencoba!